Pengaruh Penggunaan Limbah Ikan Guna Menunjang Performa Broiler

Muhammad Juraid Wattiheluw, Lily Joris, Wiesje Martha Horhoruw, Shirley Fredriksz

Abstract


Limbah ikan merupakan buangan/sisa hasil usaha dan/atau kegiatan, jika limbah tersebut tidak ditangani dengan baik maka dapat mencemari lingkungan hidup. Limbah ikan seperti insang dan jeroan merupakan sumber protein yang memiliki potensi untuk dimanfaatkan sebagai produk bahan pakan tambahan bagi broiler. Penelitiian ini bertujuan untuk mengetahui performa broiler yang diberi kombinasi limbah ikan yang berbeda sebagai bahan pakan pada pemeliharaan selama 28 hari. Materi penelitian yaitu DOC broiler jumbo 747 sebanyak 90 ekor, pakan komersil, dan limbah ikan (jeroan dan insang). Metode penelitian yaitu Rancangan Acak Lengkap (RAL) terdiri dari 3 perlakuan dan 3 ulangan. Setiap ulangan berisi 10 ekor broiler. Ketiga perlakuan terdiri dari pakan komersil tanpa limbah ikan (L0), pakan komersil 93% dengan limbah ikan 7% (L1), dan pakan komersil 86% dengan limbah ikan 14% (L2). Variabel yang diamati adalah konsumsi pakan, pertambahan bobot badan, konversi pakan. Hasil penelitian menunjukkan rataan konsumsi pakan berada pada kisaran L0 = 2.010±1,0 gr/ekor hingga L1 = 2.052±66,6 gr/ekor, rataan pertambahan bobot badan pada kisaran L0=1.515±52,4 gr/ekor hingga L2=1.578±62,0 gr/ekor, rataan konversi pakan berada pada kisaran L2=1.34±0.046 hingga L1=1.36±0.051. Analisis ragam menunjukkan kombinasi limbah ikan dengan pakan komersil memberikan pengaruh yang tidak nyata (P>0,05) terhadap konsumsi pakan, pertambahan bobot badan, dan konversi pakan. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa penggunaan limbah ikan (jeroan dan insang) hingga level 14% tidak mempengaruhi performa broiler.

Keywords


broiler, limbah ikan, konsumsi pakan, pertambahan bobot badan, konversi pakan

Full Text:

PDF

References


Abun. Bokonversi Limbah Udang Windu (Penaeusmonodon) Oleh Bacilluslicheni formis dan Aspergillu sniger serta Implementasinya terhadap Performa Broiler. Disertasi, Fakultas Peternakan. Bandung: Universitas Padjadjaran, 2008.

Badan Pusat Statistik. Rata-Rata Konsumsi per Kapita Seminggu Beberapa Macam Bahan Makanan Penting. BPS, 2021.

Daud, Muhammad, Muhammad Aman Yaman, dan Zulfan Zulfan. “Potensi Penggunaan Limbah Ikan Leubiem (Chanthidermis Maculatus) Sebagai Sumber Protein dalam Ransum Terhadap Produktivitas Itik Petelur.” Livestock and Animal Research 18, no. 3 (2020). https://doi.org/10.20961/lar.v18i3.45992.

Fadilah. Panduan Mengelola Peternakan Ayam Broiler Komersil. Jakarta: Pustaka Agromedia, 2005.

Herlina, Betty, Ririn Novita, dan Teguh Karyono. “Pengaruh Jenis dan Waktu Pemberian Ransum terhadap Performans Pertumbuhan dan Produksi Ayam Broiler.” Jurnal Sain Peternakan Indonesia 10, no. 2 (2015). https://doi.org/10.31186/jspi.id.10.2.107-113.

Kamal, M. Nutrisis Ternak I. Yogyakarta: Universitas Gadjah Mada, 1994.

Nastiti, R. Menjadi Milyarder Budidaya Ayam Broiler. Yogyakarta: Pustaka Baru Press, 2010.

National Research Council. Nutrient Requirement of Poultry. Ninth Resived Edition. Washington: National Academy of Science, 1994.

Rasyaf, M. Beternak Ayam Pedaging. Jakarta: Penerbit Penebar Swadaya, 1999.

Sahidin, La Ode, La Malesi, dan Syamsuddin. “Penampilan Produksi Ayam Broiler Yang Diberi Gula Aren Pada Air Minum.” Jurnal Ilmiah Peternakan Halu Oleo 2, no. 4 (2021). https://doi.org/10.56625/jipho.v2i4.16932.

Scott, M. L., M. C. Nesheim, dan R. J. Young. Nutrition of The Chiken. New York: Ithaca, 1982.

Sitompul, Septiani Anggitasari, Osfar Sjofjan, dan Irfan Hadji Djunaidi. “Pengaruh Beberapa Jenis Pakan Komersial terhadap Kinerja Produksi Kuantitatif dan Kualitatif Ayam Pedaging.” Buletin Peternakan 40, no. 3 (2016). https://doi.org/10.21059/buletinpeternak.v40i3.11622.

Suprijatna, E., U. Atmomarsono, dan R. Kartasudjana. Ilmu Dasar Ternak Unggas. Jakarta: Penerbit Penebar Swadaya, 2008.

Wattiheluw, Muhammad Juraid, Udju D. Rusdi, Yuli Astuti Hidayat, dan Tuti Widjastuti. “Performa Ayam Broiler yang Diberi Fermentasi Kotoran Ayam Layer dalam Ransum.” Agrinimal 4, no. 2 (2014).

Wijayanti, R. P. Pengaruh Suhu Kandang yang Berbeda terhadap Performans Ayam Pedaging Periode Starter. Malang: Universitas Brawijaya, 2011.

Yamin, M. “Pengaruh Tingkat Protein Pakan terhadap Konsumsi, Pertambahan Bobot Badan dan IOFC Ayam Buras Umur 0-8 Minggu.” Jurnal Agroland 9, no. 3 (2002).

Yani, F., Muslim, dan F. Khairi. “Pengaruh Pemberian Daun Semak Bunga Putih (Chromolaena Odorata) dalam Ransum Terhadap Performans Ayam Broiler.” Jurnal of Animal Center (JAC) 2, no. 1 (2020).

Yunitasari, Laila Dewi, Alfan Setya Winurdana, dan Risma Novela Esti. “Pengaruh Penambahan Molase Melalui Air Minum Terhadap Kualitas Karkas Broiler (Gallus Domesticus).” AVES: Jurnal Ilmu Peternakan 15, no. 1 (2021).

Zuprizal. Nutrisi Unggas Lanjut. Jurusan Nutrisi dan Makanan Ternak. Fakultas Peternakan. Yogyakarta: Universitas Gadjah Mada, 1998.




DOI: http://dx.doi.org/10.35931/aq.v17i2.2010

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2023 Al Qalam: Jurnal Ilmiah Keagamaan dan Kemasyarakatan

Al Qalam: Jurnal Ilmiah Keagamaan dan Kemasyarakatan

index by:

              

Publish by:

Sekolah Tinggi Ilmu Al-Qur'an Amuntai

Contact us:

Address: Jl. Rakha Pakapuran, Amuntai Utara
Kabupaten : Hulu Sungai Utara
Kode Pos : 71471
Provinsi : Kalimantan Selatan
Telephone : 085251613000
Email: hafizhihusinsungkar@gmail.com

 

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.