Prevalensi dan Karakteristik pada Pasien Sifilis Okuler di Poliklinik Kulit dan Kelamin RSUP Prof. Dr. I.G.N.G. Ngoerah Periode 2018-2020

Ni Made Dwi Puspawati, Yogi Triatmakusuma, Pande Agung Mahariski

Abstract


Sifilis merupakan suatu infeksi menular seksual (IMS) yang disebabkan oleh Treponema pallidum. Kondisi ini dapat menimbulkan komplikasi apabila tidak mendapatkan penanganan yang cepat dan tepat. Salah satu komplikasi yang perlu diperhatikan adalah sifilis okuler. Minimnya studi epidemiologi sifilis okuler di Indonesia membuat kewaspadaan para klinisi tergolong kurang sehingga penelitian penting untuk dilakukan untuk menekan angka morbiditas. Tujuan: Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui prevalensi dan karakteristik pasien sifilis okuler yang berkunjung ke Poliklinik Kulit dan Kelamin RSUP Prof. Dr. IGNG Ngoerah. Metode: Studi deskriptif obsevasional yang dilakukan ini memanfaatkan data sekunder dari rekam medis pasien sifilis okuler yang menjalani pengobatan di Poliklinik Kulit dan Kelamin RSUP Prof. Dr. IGNG Ngoerah Denpasar selama periode Januari 2018–Desember 2020. Seluruh pasien yang berkunjung saat periode penelitian dilibatkan dalam penelitian ini (total sampling) dan dilakukan eksklusi apabila data rekam medis tidak lengkap. Analisis data dilakukan dengan perangkat lunak SPSS versi 20. Hasil: Terdapat 595 pasien sifilis yang merupakan kasus baru dan hanya ditemukan lima kasus sifilis okuler. Kasus sifilis okuler didominasi oleh pasien laki-laki (8%) dan kelompok usia produktif (60%). Sebagian besar pasien merupakan pekerja swasta (80%) dan berasal dari luar Bali (60%). Seluruh pasien belum menikah dan 80% di antaranya adalah heteroseksual. Diketahui bahwa 40% pasien memiliki status HIV positif dan seluruh pasien sifilis okuler mengalami sifilis stadium sekunder. Kesimpulan: Terjadi peningkatan kasus sifilis yang sangat drastis bila dibandingkan dengan penelitian periode sebelumnya di RSUP Prof. Dr. IGNG Ngoerah Denpasar. Penelitian lebih lanjut masih dibutuhkan untuk mentelaah faktor risiko lain yang mungkin berperan dalam terjadinya sifilis okuler.


Keywords


Infeksi Menular Seksual, Sifilis, Neurosifilis, Sifilis Okuler.

Full Text:

PDF

References


CDC. "Sexually Transmitted Disease: Syphilis Statistics," 2016. Tersedia di https://www.cdc.gov/std/syphilis/stats.htm.

Klauder, J. V. "An Appreciation of Wassermann in Relation to Ocular Syphilis." A M A Arch Dermatology 73, No. 5 (1956).

Singh, A. E. "Ocular and Neurosyphilis: Epidemiology and Approach to Management." Curr Opin Infect Dis 33, No. 1 (2020): 66–72.

Eslami, M., Noureddin, G., Pakzad-Vaezi, K., Warner, S., Grennan, T. "Resurgence of Ocular Syphilis in British Columbia between 2013–2016: A Retrospective Chart Review." Can J Ophthalmol 55, No. 2 (2020).

Gu, X., Gao, Y., Yan, Y., Marks, M., Zhu, L., Lu, H. "The Importance of Proper and Prompt Treatment of Ocular Syphilis: A Lesson from Permanent Vision Loss in 52 Eyes." J Eur Acad Dermatology Venereol 34, No. 7 (2020).

Furtado, J. M., Simões, M., Vasconcelos-Santos, D., Oliver, G. F., Tyagi, M., Nascimento, H. "Ocular Syphilis." Surv Ophthalmol, 2022, 67(2):440–62, https://doi.org/10.1016/j.survophthal.2021.06.003.

Lasagabaster, M. A., Guerra, L. O. "Syphilis." Enferm Infecc Microbiol Clin 37, No. 6 (2019): 398–404.

Aliwardani, A., Fatiharani, P., Rosita, F., Ellistasari, E. Yustin. "Pemeriksaan Serologi untuk Diagnosis Sifilis." Cermin Dunia Kedokt 48, No. 11 (2021): 380–4.

Adisthanaya, S. "Gambaran Karakteristik Sifilis Di Poliklinik Kulit Dan Kelamin Sub Divisi Infeksi Menular Seksual Rsup Prof. Dr. IGNG Ngoerah Denpasar/Fk Unud Periode Januari 2011-Desember 2013." E-Jurnal Med Udayana 5, No. 9 (2016): 2010–3.

CDC. "2018 Surveillance Report." National Profile-Review, 2019. Tersedia di https://www.cdc.gov/nchhstp/newsroom/2019/2018-STD-surveillance-report.html.

Tuddenham, S. A., Zenilman, J. M. "Syphilis." In Fitzpatrick’s Dermatology, 9th Ed. New York: McGraw Hill Education, 2019, p. 3145–73.

Santana, N. de CS, Galinari, C. B., Demarchi, I. G., Consolaro, M. E. L., Teixeira, J. J. V. "Prevalence and Associated Predictors of HIV and Syphilis among Women, South of Brazil." Res Soc Dev 10, No. 13 (2021): 1–11.

Maves, R. C., Cachay, E. R., Young, M. A., Fierer, J. "Secondary Syphilis with Ocular Manifestations in Older Adults." Clin Infect Dis 46, No. 12 (2008): 1–4.

Koundanya, V. V., Tripathy, K. "Syphilis Ocular Manifestations." StatPearls (2020).

Faustina, N. B., Dankwa, K., Ampiah, C., Boampong, J., Nuvor, S. "Seroprevalence of Syphilis Infection in Individuals at Cape Coast Metropolis, Ghana." Br J Med Med Res 8, No. 2 (2015): 157–64.

Liu, Y., Li, D., Vermund, S. H., Zhang, C., Ruan, Y., Yin, L., dkk. "Associations of Current Marital Status and Living Arrangements with HIV and Syphilis Risk: Findings from a Community-Based Sample of Men Who Have Sex with Men in China." AIDS Care 28, No. 11 (2016): 1461–6.

Torrone, E. A., Miller, W. C. "Congenital and Heterosexual Syphilis: Still Part of the Problem." Sex Transm Dis 45, No. 9 (2018): S20–2.

Shen, J., Feng, L., Li, Y. "Ocular Syphilis: An Alarming Infectious Eye Disease." Int J Clin Exp Med 8, No. 5 (2015).

Oette, M., Hemker, J., Feldt, T., Sagir, A., Best, J., Häussinger, D. "Acute Syphilitic Blindness in an HIV-Positive Patient." AIDS Patient Care STDS 19, No. 4 (2005).

Workowski, K. A., Bachmann, L. H., Chan, P. A., Johnston, C. M., Muzny, C. A., Park, I., dkk. "Sexually Transmitted Infections Treatment Guidelines, 2021." MMWR. Recommendations and Reports: Morbidity and Mortality Weekly Report. Recommendations and Reports 70 (2021): 1–187.

Hoogewoud, F., Frumholtz, L., Loubet, P., Blanche, C., Lebeaux, P., Lebeaux, D., dkk. "Prognostic Factors in Syphilitic Uveitis." In Ophthalmology (2017).

Sood, A. B., Pearce, W. A., Workowski, K. A., Lockwood, J., Yeh, S. "Combined Intravitreal and Systemic Antibiotic Therapy in a Patient with Syphilitic Uveitis." Ocular Immunology and Inflammation 27 (2019).




DOI: http://dx.doi.org/10.35931/aq.v17i6.2857

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2023 Ni Made Dwi Puspawati, Yogi Triatmakusuma, Pande Agung Mahariski

Al Qalam: Jurnal Ilmiah Keagamaan dan Kemasyarakatan

index by:

              

Publish by:

Sekolah Tinggi Ilmu Al-Qur'an Amuntai

Contact us:

Address: Jl. Rakha Pakapuran, Amuntai Utara
Kabupaten : Hulu Sungai Utara
Kode Pos : 71471
Provinsi : Kalimantan Selatan
Telephone : 085251613000
Email: hafizhihusinsungkar@gmail.com

 

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.