Pendidikan Masa Daulah Gaznawiyah, Buwaikhi, Dan Salajikah (Perkembangan Dan Tokoh-Tokohnya)

Norliani Norliani

Abstract


Di dalam sejarah peradaban Islam, pembangunan bidang pendidikan mendapat perhatian yang sangat besar oleh penguasa dari berbagai daulah, tidak terkecuali pada masa daulah Gaznawiyah, Buwaikhi dan Salajikah. Meskipun ketiga daulah ini disebutkan berada pada fase kemunduran peradaban Islam itu sendiri, namun perhatian penguasa terhadap bidang pendidikan tidak berkurang, bahkan tetap berkembang cukup pesat. Materi sejarah yang mengungkapkan jejak-jejak peradaban di bidang pendidikan pada masa tiga daulah tersebut sangat terbatas dan perlu dilakukan eksplorasi data kesejarahan sehingga dapat disajikan dalam pembelajaran Sejarah Kebudayaan Islam. Melalui studi pustaka dengan pendekatan sosio historis, ditemukan fakta-fakta sejarah tentang perkembangan pendidikan pada masa daulah Gaznawiyah, Buwaikhi dan Salajikah, yaitu: (1) politik kekuasaan yang diterapkan oleh ketiga daulah tersebut mempengaruhi model lembaga pendidikan yang berkembang seperti terbentuknya sekolah-sekolah yang berorientasi kemazhaban maupun paham tertentu, dan semua itu tidak terlepas dari aliran atau paham yang dianut oleh sang penguasa seperti pada masa daulah Gaznawiyah dan Buwaikhi dengan paham syi’i. (2) Meskipun pengaruh paham aliran maupun paham mazhab sedemikian kuat dalam pembentukan lembaga pendidikan, namun model madrasah yang dikembangkan oleh Nizam al-Mulk pada masa Daulah Salajikah memberikan kontribusi yang besar pada perkembangan pendidikan masa selanjutnya terutama pembangunan Lembaga Perguruan Tinggi Islam; dan (3) Tokoh-tokoh yang menopang terselenggaranya pendidikan pada masa Dualah Gaznawiyah, Buwaikhi dan Salajikah adalah para penguasa dan para ulama/cendekiawan muslim. Sebagian besar dari tokoh-tokoh tersebut merupakan alumni dari lembaga-lembaga pendidikan yang berkembang pada masa dualah tersebut.

 


Keywords


Materi Sejarah, Daulah, Politik Kekuasaan, Lembaga Pendidikan

Full Text:

PDF

References


Ahmad Syalabi. Sejarah Dan Kebudayaan Islam. Translated by Muhammad Labib Ahmad. 3 vols. Jakarta, Indonesia: Pustaka al-Husna, 1993.

Badri Yatim. Sejarah Peradaban Islam. 2nd ed. Jakarta: PT RajaGrafindo Persada, 1994.

C. Brockelmann. History of Islamic Peoples. London: Routledge and Kegan Paul, 1980.

Depag RI. Ensiklopedi Islam. Jakarta: Proyek Peningkatan Prasarana dan Sarana Perguruan Tinggi Agama IAIN, 1992.

D.S. Margoliouth and et.al. History of Islamic Civilization. New Delhi: Kalan Mahal Daryaganj, 1981.

Hamka. Sejarah Umat Islam. 3rd ed. Jakarta: Bulan Bintang, 1981.

Harun Nasution. Filsafat Dan Mistisisme Dalam Islam. 8th ed. Jakarta: Bulan Bintang, 1992.

———. Teologi Islam : Aliran-Aliran Sejarah (Analisa Perbandingan). Jakarta: UI Press, 1972.

Hasan Ibrahim Hasan. Islamic History and Culture. Translated by Djahdan Umam. 1st ed. Yogyakarta: Kota Kembang, 1989.

J.J. Sounders. A History of Medieval Islam. London: Routledge and Kegan Paul, 1980.

Joel L. Kraemers. Renaissance of Islam. Leiden: R. J. Brill, 1989.

Joesouf Sou’yb. Sejarah Daulat Abbassiyah. 2 vols. Jakarta: Bulan Bintang, 1977.

John M. Echols and Hassan Shadily. Kamus Inggris-Indonesia. 15th ed. Jakarta: PT Gramedia, 1987.

Mahmud Yunus. Sejarah Peradaban Islam. 5th ed. Jakarta: PT. Hidakarya Agung, 1989.

Marshall G.S. Hodgson. The Venture of Islam-The Expansion of Islam in the Middle Periods. 2 vols. Chicago and London: The Uviversity of Chicago Press, 1974.

Philip K. Hitti. History of the Arabs. London: Macmillan, 1970.

W. Montgomery Watt. Politik Islam Dalam Lintasan Sejarah. Jakarta: P3M, 1988.




DOI: http://dx.doi.org/10.35931/aq.v16i2.918

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2022 Al Qalam: Jurnal Ilmiah Keagamaan dan Kemasyarakatan

Al Qalam: Jurnal Ilmiah Keagamaan dan Kemasyarakatan

index by:

              

Publish by:

Sekolah Tinggi Ilmu Al-Qur'an Amuntai

Contact us:

Address: Jl. Rakha Pakapuran, Amuntai Utara
Kabupaten : Hulu Sungai Utara
Kode Pos : 71471
Provinsi : Kalimantan Selatan
Telephone : 085251613000
Email: hafizhihusinsungkar@gmail.com

 

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.