Motivasi Menikah Mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Al Quran (STIQ) Amuntai

Muh. Haris Zubaidillah, Hasan Hasan

Abstract


Menikah di masa studi khususnya tingkat perguruan tinggi menurut sebagian kalangan mahasiswa adalah sesuatu yang berat. Di dalam kehidupan pernikahan yang berstatus mahasiswa, selain bertanggung jawab sebagai pelajar, individu juga bertanggung jawab terhadap kehidupan keluarga. Namun hal ini berbeda dengan sebagian mahasiswa STIQ Amuntai yang justru mereka menikah di masa studi. Fenomena ini sangat menarik untuk digali lebih dalam. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui motivasi apa yang mendorong mahasiswa STIQ Amuntai menikah di saat mereka masih berstatus mahasiswa. Dengan menggunkan metode kualitatif, penelitian ini menghasilkan beberapa temuan bahwa motivasi menikah mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Al Quran (STIQ) Amuntai, antara lain adalah: melaksanakan sunnah Rasulullah SAW, yakin dengan janji Allah, menyempurnakan setengah agama, menjaga diri dari godaan setan dan hal-hal yang dilarang agama dan agar lebih semangat dalam kuliah dan menghafal Al Quran. Motivasi menikah mahasiswa STIQ Amuntai ini terkesan sangat normatif. Hal ini disebabkan karena sikap spiritual dan keimanan mereka yang kuat terhadap nilai-nilai ilahiah dan pesan-pesan wahyu baik Alquran atau Sunnah.

Keywords


motivasi, menikah, mahasiswa

Full Text:

PDF

References


Al-Fauzan, Abdul Aziz. Fikih Sosial: Tuntunan & Etika Hidup Bermasayarakat. Jakarta: Qisthi Press, 2007.

Al-Ghazali, Abu Hamid Muhammad bin Muhammad. Ihya Ulumiddin. Beirut: Dar al-Ma’rifah, t.t.

Alkaf, Muhammad Abdul Qadir. Taman Cinta Surgawi: Kiat-Kiat Islami Membangun Keluarga Harmonis. Jakarta: Pustaka Zahra, 2004.

Al-Qurthubi, Syamsuddin. Al-Jami’ li Ahkam al-Quran. Riyadh: Dar Alam al-Kutub, t.t.

Djamarah, Syaiful Bahri. Psikologi Belajar. Jakarta: Rineka Cipta, 2011.

Hadi, Siti Opy Mustika. “Rencana Menikah Sebagai Motivasi Mahasiswa dalam Menyelesaikan Skripsi.” Skripsi, IAIN Purwokerto, 2017.

Moleong, Lexy J. Metode Penelitian Kualitatif. Bandung: Remaja Rosda Karya, 2007.

Munandar, Ashar Sunyoto. Psikologi Industri dan Organisasi. Jakarta: Universitas Indonesia, 2012.

Pertiwi, Firsty Nadia. “Motivasi Mahasiswa Menikah Sebelum Menyelesaikan Masa Studi (Studi Kasus di FISIP UR),” t.t.

Romlah. Ayat-Ayat Al-Qur’an dan Fisika. Bandar Lampung: Harakindo, 2011.

Wawancara dengan FR, 2019.

Wawancara dengan FZ, 2019.

Wawancara dengan MK, 2019.

Wawancara dengan MR, 2019.

Wawancara dengan RH, 2019.




DOI: http://dx.doi.org/10.35931/aq.v3i2.179

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2020 Al Qalam: Jurnal Ilmiah Keagamaan dan Kemasyarakatan

Al Qalam: Jurnal Ilmiah Keagamaan dan Kemasyarakatan

index by:

              

Publish by:

Sekolah Tinggi Ilmu Al-Qur'an Amuntai

Contact us:

Address: Jl. Rakha Pakapuran, Amuntai Utara
Kabupaten : Hulu Sungai Utara
Kode Pos : 71471
Provinsi : Kalimantan Selatan
Telephone : 085251613000
Email: hafizhihusinsungkar@gmail.com

 

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.