Peningkatan Keterampilan Proses Sains Dengan Menggunakan Model Somatic Auditory Visual Intelectual (SAVI) Di Sekolah Dasar

Rafinur Fauzan Asbar, Rusdial Marta, Fadhilaturrahmi Fadhilaturrahmi

Abstract


Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya keterampilan proses sains siswa saat kegiatan pembelajaran di kelas V SDN 004 Salo kabupaten kampar. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan proses sains siswa dengan menggunakan model somatic auditory visual intellectual (SAVI) dalam pembelajaran kelas V. Jenis penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas yang dilaksanakan dalam dua siklus. Setiap siklus terdiri dari dua pertemuan dengan empat tahapan, yaitu perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas V yang berjumlah 21 orang, dengan siswa laki-laki 8 orang dan siswa perempuan 13 orang siswa. Adapaun teknik pengumpulan data penelitian ini berupa observasi dan dokumentasi. Hasil obsevasi penelitian ini menunjukan bahwa keterampilan proses sains siswa pada siklus I pertemuan I terdapat 8 orang siswa yang tuntas (38%) dan siklus I pertemuan II terdapat 10 orang siswa yang tuntas (52,3%). pada siklus II mengalami peningkatan, pertemuan I terdapat 16 orang siswa yang tuntas (76%) dan siklus II pertemuan II terdapat 19 orang siswa yang tuntas (90,4%). Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa dengan penerapan model somatic auditory visual intellectual (SAVI) dapat meningkatkan keterampilan proses sains siswa kelas V SDN 004 Salo.Kata kunci: Keterampilan Proses Sains, Model Pembelajaran Somatic Auditory Visual Intelectual (SAVI), Sekolah dasar 

Keywords


Keterampilan Proses Sains, Model Pembelajaran Somatic Auditory Visual Intelectual (SAVI), Sekolah dasar

Full Text:

PDF

References


Alim, M. L. (2015). Upaya Meningkatkan Kemampuan Fisik Motorik Kasar Anak Melalui Kegiatan Melambungkan dan Menangkap dengan Berbagai Media Anak Usia Dini di TK Al-Fajar Pekanbaru. Jurnal PG-PAUD STKIP Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai. 1(2), 89-93.

Aprinawati, I. (2017). Peningkatan Hasil Belajar IPA dengan Model Pembelajaran Problem Based Instruction pada Kelas V SD. Jurnal Sekolah, 1(2), 33-42

Dea Handini, Diah Gusrayani, dan Regina Lichteria Panjaitan, “Penerapan Model Contextual Teaching and Learning Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Kelas Iv Pada Materi Gaya,” Jurnal Pena Ilmiah 1, no. 1 (2016): 454, https://doi.org/10.23819/pi.v1i1.2974.

Fadhilaturrahmi, F. (2017). Penerapan Pendekatan Saintifik Untuk Meningkatkan Kemampuan Komunikasi Matematik Peserta Didik di Sekolah Dasar. Eduhumaniora: Jurnal Pendidikan Dasar, 9(2), 109-118.

Marta, R. “Penerapan Pendekatan Konstruktivis Untuk Meningkatkan Hasil Belajar IPA Di Kelas IV SD Negeri 003 Bangkinang Kota.” Publikasi Pendidikan, vol. 8, no. 2, 2018, pp. 82–87, doi:10.26858/publikan.v8i2.5106.

Nadhiah, R., P., and S. Wulandari, S. “Pengaruh Model Pembelajaran SAVI (Somatic, Auditory, Visual, Intelectual) Terhadap Hasil Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran Korespondensi Di SMK Negeri 10 Surabaya.” Jurnal Pendidikan Administrasi Perkantoran (JPAP), vol. 8, no. 3, 2020, pp. 421–32, https://journal.unesa.ac.id/index.php/jpap/article/view/8283/4090.

Ngalimun. (2016). Strategi dan Model Pembelajaran. Yogyakarta: Aswaja Pressindo.

Nurhasanah, E., et al. “Meningkatkan Keterampilan Proses Sains Melalui Model Pembelajaran Inkuiri Pada Siswa Di Sekolah Dasar Eva.” Jurnal Perseda, vol. 2, no. 3, 2019, pp. 168–78, doi:10.20527/jipf.v1i3.1016.

Sitorus, H. & Surya, Y., F. (2020). ‘’Peningkatan Keterampilan Proses IPA Dengan Menggunakan Model Inkuiri Terbimbing di Sekolah Dasar. Jurnal Pendidikan dan Konseling, 2(2), 174-178

Surya, Y., F. (2017). Penerapan Model Numbered Head Together untuk Meningkatkat Hasil Belajar Ips Kelas IV SD. Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran (JRPP).




DOI: http://dx.doi.org/10.35931/am.v7i1.1452

Refbacks

  • There are currently no refbacks.




Al-Madrasah : Jurnal Ilmiah Pendidikan Madrasah Ibtidaiyah

index by:

        

Publish by:

Sekolah Tinggi Ilmu Al-Qur'an Amuntai

Contact us:

Address: Jl. Rakha Pakapuran, Amuntai Utara
Kabupaten : Hulu Sungai Utara
Kode Pos : 71471
Provinsi : Kalimantan Selatan
Telephone : 085251613000
Email: madrasahstiq@gmail.com 

 

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.